
KINERJA TRI DHARMA PERGURUAN TINGGI
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN


KINERJAPENDIDIKAN
Pendidikan dan pengajaran pendidikan merupakan usaha sadar yang sudah direncanakan untuk dapat mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar mahasiswa dapat mengembangkan potensi dirinya. Kinerja pendidikan dan pengajaran memiliki peranan yang sangat penting dalam suatu proses pembelajaran.
​
Sesuai Misi Prodi dan Fakultas yaitu:
"Menyelenggarakan proses pendidikan yang professional untuk mencetak tenaga ahli bidang pendidikan jasmani kesehatan dan rekreasi yang sesuai dengan perkembangan iptek olahraga yang bertaqwa, berbudaya, profesional dan berkarakter Ahlussunah Waljamaah"


KINERJAPENELITIAN
Penelitian adalah proses menemukan konsep, teori, dan informasi dalam bidang ilmu pengetahuan, teknologi, dan juga seni. Penelitian dapat menjadi salah satu bukti kinerja dosen dan mahasiswa dalam berperan dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan Teknologi di bidang pendidikan dan keolahragaan.
​
Sesuai Misi Prodi dan Fakultas yaitu :
"Menghasilkan riset penelitian berbasis IPTEK olahraga pada bidang pendidikan jasmani & keolahragaan"


KINERJAPENGABDIAN
Pengabdian kepada masyarakat merupakan pelaksanaan pengamalan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni budaya langsung pada masyarakat secara kelembagaan melalui metodologi ilmiah sebagai tanggung jawab yang luhur dalam usaha mengembangkan kemampuan masyarakat, sehingga dosen/mahasiswa dapat mengaplikasikan iptek bidang pendidikan dan keolahragaan di masyarakat.
​
Sesuai dengan misi prodi dan fakultas yaitu:
Menyelenggarakan dan mengembangkan pengabdian pada masyarakat dibidang pendidikan dan keolahragaan;